4 TIPS INI AKAN MEMBUAT JAKET MOTOR KAMU AWET DAN TIDAK GAMPANG RUSAK

Jaket Motor sangat penting untuk berkendara, karena untuk melindungi kamu dari terpaan angin serta melindungi tubuh ketika kamu jatuh. Maka dari itu Rawat dengan baik jaket motor kesayangan kamu, jangan sampai rusak ataupun hilang. Jika kamu ingin memiliki Jaket Motor yang baru apalagi membuat nya serempak dengan club motor kamu, Kami bisa membantu kamu didalam produksi Jaket Club Motor sesuai yang kalian inginkan.

konveksi jaket motor murah di Bandung
Model Jaket Motor Ainul Konveksi
Ainul Konveksi menyediakan jasa Konveksi Jaket Motor yang berkualitas dan memiliki harga yang relatif murah. Jaket Motor yang kami produksi bisa kalian pesan dengan bahan kulit, seperti kulit domba, kulit sapi serta kulit kambing serta kamu juga bisa memesan nya sesuai dengan desain yang kamu inginkan.
Nah agar jaket motor yang kamu pesan bersama club motor kamu tersebut tetap awet dan kualitasnya terjaga maka pehatikan beberapa hal berikut :

1. Jangan Terlalu Sering Mencucinya

Cucilah jaket tersebut seperlunya saja dan jangan terlau sering. Mencucinya terlalu seing akan membuat warna jaket ini menjadi kusam dan memudar. Kamu bisa menggunakan deterjen apa saja untuk mencucinya dan jangan lupa menggunakan air bersih agar hasilnya lebih maksimal.Sikat dengan sikat cuci yang lembut ketika kamu mencucinya pada bagian bagian yang mebandel. 

2. Hindari Mencucinya Dengan Mesin Cuci

Jaket motor bisa mudah rusak jika dicuci terlalu kasar atau dicuci dengan menggunakan mesin cuci. Oleh sebab itu,hindari mencucinya terlalu kasar dan dengan menggunakan mesi cuci. Jika terpaksa anda mencucinya secara manual dan mengharuskan kamu mencucinya dengan mengunakan mesin cuci maka gunakan putaran mesin cuci yang rendah serta jangan mencampurnya dengan pemutih dan cairan semacamya 

3. Jemur Ditempat Yang Teduh

 
Hindari memaparkan jaket motor tersebut terlalu lama dibawah terik matahari dan akan lebh baik jika kamu menjemurnya ditempat yang teduh saja dan kemudian membiarkannya terkenaangin sampai mengering dengan sendirinya. Apabila jaket motor terlalu lama dibawah terik matahari maka warnanya akan mudah kusam dan memudar secara perlahan. Sama halnya saat kamu menyetrikanya agar terlighat rapi maka gunakan tekanan panas dengan suhu yang rendah agar warna serta bahannya tidak mudah rusak.


4. Jangan Biarkan Kotoran Menempel Terlalu Lama

Walaupun kamu disarankan untuk tidak mencucinya terlalu sering namun tidak baik pula jikan kotoran yang membandel terus menempel dalam waktu yang relatif lama. Hal ini akan membuat jaket motor memiliki bau tak sedap dan muda rusak.


Itu dia Keempat tips merawat jaket motor dari Ainul Konveksi agar tetap awet tersebut akan membantu kamu dalam merawat dan menjaga jaket motor yang kamu miliki tetap terjaga kualitas dan keawetannya. Selain itu, jaket motor kamu juga akan tetap terlihat baru lalu kamu akan lebih percaya diri saat memakainya.

0 Response to "4 TIPS INI AKAN MEMBUAT JAKET MOTOR KAMU AWET DAN TIDAK GAMPANG RUSAK"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Akhir